Surabraja Rutin Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Karyawan
ANTRE. Ratusan karyawan Pabrik PT SBCR Surabraja tengah setia menunggu namanya dipanggil pihak panitia pembagian sembako berbagi Ramadhan.
CIREBON (SBCR) – Setiap memasuki Bulan Suci Ramadhan, PT Siradj Badawi Tjukup Rupiah (SBCR) Surabraja rutin melakukan aktivitas berbagi. Tidak tanggung-tanggung ratusan paket sembako dibagikan secara gratis kepada lebih dari 200 karyawan pabrik yang memproduksi saus sambal dan kecap sejak 1960 tersebut, Selasa (21/03).
Dalam kegiatan yang dihelat di Halaman Rumah Hj Rupiah Gang Surabraja Desa Kasugengan Kidul Kecamatan Depok tersebut, turut hadir Pendiri Surabraja Hj Rupiah, Komisaris PT SBCR H Subiyanto, Presiden Direktur H Mohamad Yusuf melalui Direktur Produksi Dede Nurkholis, Manager Produksi Ade Sukrisna beserta jajaran serta Manager HRD & GA Hery Suyudi.
Kepada para karyawan Penceramah Agama H Subiyanto menyatakan, puasa merupakan kewajiban yang sudah disyariatkan dalam Al-qur’an. Sehingga diharapkan semua pekerja di Surabraja bisa tetap berpuasa saat beraktifitas di pabrik.
“Sepanas apapun cuaca, selelah apapun dalam bekerja selapar dan sehaus apapun perut kita di Bulan Ramadhan ini usahakan tetap berpuasa, karena kewajiban. Namun jika kondisi tertentu yang mengharuskan bapak ibu batal kami memaklumi,” ungkapnya.
Pihaknya memastikan, akan meminta agar management membuat aturan yang detile terkait mekanisme kerja di bulan puasa. “Hal tersebut agar permintaan pasar tetap bisa dipuaskan, karyawan juga efektif bekerja tanpa terkendala,” bebernya.
Presiden Direktur PT SBCR H Mohamad Yusuf melalui Direktur Produksi Dede Nurkholis memastikan kegiatan berbagi tersebut telah berlangsung dari Tahun 1960 saat kakek H Badawi dan neneknya Hj Rupiah mendirikan perusahaan tersebut.
“Rasa peduli yang begitu tinggi dari Mimi (Hj Rupiah) terjadi, karena beliau merasakan betul pernah berada di posisi yang paling bawah secara ekonomi. Makanya sembako yang dibagikan dipastikan bisa membantu menghadapi bulan suci ini,” terangnya. (Taufiq)
#surabraja #cirebon #puasa #ramadhan #berbagi #sembako #sbcr#karyawan
#Saus #kecap #kuliner #bakso #mieayam